Otonomi Daerah dan Kapasitas Pendapatan Asli Daerah Sendiri (PADS)
Desi Fernanda
Abstract
PADS selama ini telah dianggap sebagai salah satu tolok ukur keberhasilan otonomi di daerah, sehingga memiliki nilai strategis. Namun pada saat yang bersamaan, PADS juga selalu identik dengan kekurang mampuan daerah yang bersangkutan. Meskipun demikian, permasalahan otonomi daerah bukan semata-mata masalah kemampuan PADS. Dalam kaitan ini, diperlukan upaya sistematis untuk merevitalisasi baik sistem maupun sumber PADS yang ada sekarang. Hal ini memerlukan adanya kapasitas administrasi dan pengelolaan sumber keuangan daerah dengan menerapkan prinsip pemerintahan berorientasi hasil (result oriented government), yang mendorong aparatur untuk menerapkan prinsip enterprising government, yang akan lebih berorientasi kepada upaya kreatif dan inovatif untuk meningkatkan kemampuan penerimaan PADS (earning) dari pada menghabiskan dana anggaran (spending).
@2025 National Civil Service Talent Policy Strategy and Learning Center (Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Talenta Aparatur Sipil Negara Nasional Lembaga Administrasi Negara - Pusjar SKTAN) Jl. Kiara Payung KM. 4, 7 Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat 45366 Telp. (022) 7790048-7790044-7790049-7782041-7782042 Fax. (022) 7790055-7782178; Email: wacanakinerja@yahoo.com; wacanakinerja@gmail.com